1. Teori Komputasi
Pada permulaan Komputasi tidaklah sama dengan kalkulasi, Kalkulasi adalah proses mentransformasikan satu atau
lebih input menjadi luaran (output). sebagai contoh jika anda kalikan 20 dengan 5 maka hasilnya 100. Kalkulasi melibatkan angka-angka dan kata-kata yang
menyatakan proses sederhana, sedangkan komputasi
menggunakan rule, bahkan bisa tanpa angka-angka. Kalkulasi adalah prasyarat untuk komputasi. Dengan kata lain, algoritma merepresentasikan suatu
komputasi.
Teori komputasi (theory of computation) adalah cabang ilmu
komputer teoritis (theoritical computer science). hal ini berkaitan dengan studi bagaimana persoalan
(problem) dapat diselesaikan pada sebuah model dengan
menggunakan algoritma. Model tersebut dinamakan model komputasi. pada Teori Komputasi ini dibagi menjadi 3.
- Teori otomata (automata theory)
- Teori komputabilitas (computability theory)
- Teori kompleksitas (computational complexity theory)
Ketiganya (otomata, komputabilitas, dan kompleksitas)
dikaitkan dengan pertanyaan:
Apa yang dapat dilakukan oleh komputer dan apa keterbatasannya?
Pertanyaan senada dikemukakan oleh Peter J. Denning di
dalam tulisannya ("Computer Science: The Discipline” in
Encyclopedia of Computer Science) menyatakan bahwa
pertanyaan fundamental yang mendasari ilmu komputer
adalah:
apa yang dapat dikomputasi?
Teori komputabilitas bertujuan untuk memeriksa apakah persoalan
komputasi dapat dipecahkan pada suatu model komputasi teoritis. Dengan kata lain, teori komputabilitas mengklasifikasikan persoalan
sebagai dapat dipecahkan (solvable) atau persoalan yang tidak
dapat dipecahkan (unsolvable).
Untuk menjawab pertanyaan kedua, teori kompleksitas
bertujuan untuk mengkaji kebutuhan waktu dan ruang untuk
memecahkan persoalan yang diselesaikan dengan pendekatan
yang berbeda-beda.Dengan kata lain, teori kompleksitas mengklasifikasikan
persoalan sebagai persoalan mudah (easy) atau persoalan
sukar (hard).
Implementasi Komputasi
Bidang Fisika
Fisika Komputasi adalah subjek yang berhubungan dengan berbagai perkiraan numerik; perkiraan solusi yang ditulis sebagai sejumlah besar bilangan terbatas (finite) dari operasi matematika sederhana (algoritma), dan komputer digunakan untuk melakukan operasi tersebut dan menghitung solusi dan errornya.
Fisika komputasi adalah studi implementasi numerik algoritma untuk memecahkan masalah di bidang fisika di mana teori kuantitatif sudah ada. Dalam sejarah, fisika komputasi adalah aplikasi ilmu komputer modern pertama di bidang sains, dan sekarang menjadi subbagian dari sains komputasi
Bidang Kimia
Implementasi komputasi modern di bidang kimia adalah Computational Chemistry yaitu penggunaan ilmu komputer untuk membantu menyelesaikan masalah kimia, contohnya penggunaan super komputer untuk menghitung struktur dan sifat molekul. Istilah kimia teori dapat didefinisikan sebagai deskripsi matematika untuk kimia, sedangkan kimia komputasi biasanya digunakan ketika metode matematika dikembangkan dengan cukup baik untuk dapat digunakan dalam program komputer. Perlu dicatat bahwa kata "tepat" atau "sempurna" tidak muncul di sini, karena sedikit sekali aspek kimia yang dapat dihitung secara tepat. Hampir semua aspek kimia dapat digambarkan dalam skema komputasi kualitatif atau kuantitatif hampiran.
Bidang Matematika
Terdapat numerical analysis yaitu sebuah algoritma dipakai untuk menganalisa masalah – masalah matematika.Contohnya, penerapan teknik-teknik komputasi matematika meliputi metode numerik, scientific computing, metode elemen hingga, metode beda hingga, scientific data mining, scientific process control dan metode terkait lainnya untuk menyelesaikan masalah-masalah real yang berskala besar.
Bidang Ekonomi
Terdapat Computational Economics yang mempelajari titik pertemuan antara ilmu ekonomi dan ilmu komputer mencakup komputasi keuangan, statistika, pemrograman yang di desain khusus untuk komputasi ekonomi dan pengembangan alat bantu untuk pendidikan ekonomi.Contohnya, mempelajari titik pertemuan antara ekonomi dan komputasi, meliputi agent-based computational modelling, computational econometrics dan statistika, komputasi keuangan, computational modelling of dynamic macroeconomic systems dan pengembangan alat bantu dalam pendidikan komputasi ekonomi.
Bidang Geologi
Pada bidang geologi teori komputasi biasanya digunakan untuk pertambangan, sebuah sistem komputer digunakan untuk menganalisa bahan-bahan mineral dan barang tambang yang terdapat di dalam tanah. Contohnya, Pertambangan dan digunakan untuk menganalisa bahan-bahan mineral dan barang tambang yang terdapat di dalam tanah.
Bidang Geografi
Geografi adalah ilmu yang mempelajari tentang lokasi serta persamaan, dan perbedaan (variasi) keruangan atas fenomena fisik, dan manusia di atas permukaan bumi. Komputasi dalam bidang geologi biasanya di gunakan untuk peramalan cuaca, di Indonesia khususnya ada salah satu instansi Negara dengan nama BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika) yakni instansi negara yang meneliti mengamati tentang metereologi klimatologi kualitas udara dan geofisika supaya tetap sesuai dengan perundang undangan yang berlaku di Indonesia.
Daftar Pustaka
- http://ubiquity.acm.org/article.cfm?id=1889839
- http://www.catatanfadil.com/2015/04/kasus-komputasi-modern.html
- https://211093awan.wordpress.com/2015/03/19/komputasi-modern-serta-implementasinya/
- https://coretanfauzi.wordpress.com/2015/03/16/teori-komputasi-modern-dan-implementasi-di-bidang-fisika/
- http://keysara-keysara.blogspot.com/2015/03/komputasi-dan-implementasi-pada-bidang.html